Kamis, Desember 24, 2009



Toyota Terima Competency Award 2009

Release Date : Selasa, 22 Desember 2009 16:11 WIB
Media : Kompas.Com
Journalist : bastian

JAKARTA, KOMPAS.com - PT Toyota Astra Motor (TAM) tak henti-hentinya menerima penghargaan. Kali ini datangnya dari Badan Nasional Sertifikasi Profesi (BNSP) karena ATPM Toyota di Indonesia ini dinilai memiliki standardisasi kompetensi yang tepat di bidangnya. Penghargaan Competency Award 2009 diserahkan langsung oleh Menteri Tenaga Kerja dan Transmigrasi RI Drs. H. A. Muhaimin Iskandar M.Si yang diterima oleh Direktur Pemasaran TAM Joko Trisanyoto di Bidakara, Jakarta, Selasa (22/12/09).

Toyota selaku industri otomotif, oleh BNSP - lembaga pemerintah independen dan bertanggung jawab langsung pada presiden - dinilai punya kompetensi yang baik, khususnya untuk tenaga wiraniaga dan teknisi. Competency Award ini diberikan kepada 5 tokoh masyarakat, 6 profesional, 6 perusahaan dari bidang industri berbeda serta 5 lembaga pendidikan pelatihan. Toyota masuk dalam kategori di antara 6 perusahaan industri.

Presiden Direktur PT Toyota-Astra Motor Johnny Darmawan menyatakan, "Apresiasi ini menjadi pemicu bagi kami, sekaligus motivasi bagi pelaku industri lainnya, untuk selalu memperhatian kompetensi tenaga kerja kita. Upaya peningkatan kompetensi dan kualitas tenaga kerja juga berperan penting dalam mengoptimalkan kinerja industri nasional."

Dengan sistem standardisasi ini, tambah Joko Trisanyoto, kompetensi tenaga kerja Toyota juga telah diakui secara nasional maupun internasional. Tak cuma itu, "Kami juga melakukan sosialisasi dan edukasi khususnya kepada para pendidik dan generasi muda melalui Toyota Technical Education Program (T-TEP) maupun program training. Dengan demikian, manfaatnya bisa dirasakan masyarakat luas," ungkap Joko.

Rabu, Desember 23, 2009



FJ Cruiser Siluman Gurun di Dubai Motor Show

Toyota tetap berkomitmen penuh untuk memberikan pengalaman terbaik kepada konsumenya di kawasan Timur Tengah dengan meluncurkan model-model baru yang cukup tangguh untuk menghadapi tantangan alam sekaligus cost of ownership-nya paling rendah.

Melalui partner-nya di Uni Emirat Arab, Al-Futtaim Motors, Toyota memperkenalkan tiga model baru yang debutnya di Uni Emirat Arab lewat pameran 10th Dubai International Motor Show. Dalam pameran itu, Toyota juga menampilkan dua model konsep yang merepresentasikan tekad Toyota untuk tetap tetap melakukan kegiatan riset dan pengembangan dengan skala penuh tanpa pemangkasan biaya, meskipun situasi ekonomi saat ini sangat sulit.

"Hal ini untuk memastikan kendaraan-kendaraan kami bisa memberi standar optimal di kondisi paling keras," tegas Jim Sakaguchi, General Manager of the Middle East and Southwest Asia, Sales and Marketing Division, Toyota Motor Corporation.

Dua model pertama yang diperkenalkan adalah versi special dari FJ Cruiser dan Land Cruiser. FJ "Stealth" tampil dengan balutan warna hitam matt di eksterior, kaca gelap, dan alloy wheel hitam. Pesan yang terpancar kuat adalah peforma serius.

Land Cruiser yang kini memasuki usia 60 th, hadir dengan versi khusus. Al-Futtaim bekerjasama dengan Arctic Truck, modifikator spesialis kendaraan 4WD yang punya reputasi sebagai penghasil kendaran militer dan ekspedisi tangguh ke tempat-tempat paling sulit di dunia. Termasuk memodifikasi Toyota Hilux menjadi pickup pertam yang berhasil ke Kutub Utara dan Selatan. Arctic Truck kini memiliki pusat modifikasi di Uni Emirat Arab untuk mengembangkan kendaraan-kendaraan khusus untuk menghadapi keganasan alam gurun Timur Tengah.

Hasil kerjasama Al-Futtaim dan Arctic Truck adalah Land Cruiser Xtreme. Inilah kendaraan khusus denga wheel 35mm dan suspension lift 40mm yang memastikan peforma off-road Land Cruiser naik ke level baru. Modifikasi ini menawarkan pengalaman kegiatan off-road baru sekaligus tampilan gagah perkasa yang disukai penggemar Toyota.

Model ketiga adalah SUV Toyota Sequoia 4x4 melengkapi versi 4x2 yang sudah diluncurkan sebelumnya. Model ini akan diluncurkan secara resmi Januari tahun depan dan diharapkan membantu Sequoia menjadi market leader di kelasnya tahun depan.

Yang juga mendapat perhatian adalah dua model konsep yaitu i-REAL dan 1/X. Kedua model ini menegaskan tekad Toyota untuk mengubah visi sustainable mobility menjadi realitas, tidak sekedar mobil konsep impian.



James Sanger dari TTI Bawa Toyota Yaris Juara Nasional Slalom Test 2009

Jakarta (19/12) - Toyota Yaris kembali membuktikan ketangguhannya sebagai Indonesian Car Of The Year 2009. Kemarin malam diajang kejuaraan nasional Djarum Black Night Slalom Test 2009, Toyota Yaris berhasil keluar sebagai juara nasional kelas modifikasi (kelas F) dengan pembalapnya James Sanger dari TTI (Toyota Team Indonesia).

Penampilan James Sanger pada putaran terakhir kejuaraan nasional Djarum Black Night Slalom Test 2009 yang digelar di Pekan Raya Jakarta sangat impresif meneruskan performa Toyota Yaris yang semakin menanjak selama kejuaraan. Toyota Yaris berhasil menjadi juara kelas F malam itu setelah melewati 3 putaran yg sangat ketat semenjak siang harinya. Pada putaran terakhir yang menentukan James Sanger dengan All New Yaris berhasil mencatatkan waktu 43,37 detik dan akhirnya menempatkan dirinya sebagai yg tercepat di kelasnya malam itu. Sementara di posisi kedua dan ketiga diikuti oleh Dika CHserta Andri SA. Toyota Yaris mendominasi kejuaraan di kelas F dengan menempatkan 6 pembalapnya di posisi teratas.

Dengan poin maksimal yang diraihnya malam itu, James Sanger tidak hanya berhasil menutup malam yg indah itu dengan trophy dan penghargaan. Tapi juga berhasil menjadi pengumpul point terbanyak dari seluruh kejuaraan di kelas F dengan 92 point dan berhak menyandang status sebagai Juara Nasional Djarum Black Night Slalom Test untuk kelas F.

"Kami sangat senang dan bangga atas pencapaian ini, musim 2009 merupakan musim yang berat tapi kami berhasil membuktikan ketangguhan team yg secara bersama-sama terus bekerja saling membantu untuk mencapai yang terbaik," ujar Memet Djumhana Manajer Operasional Toyota Team Indonesia. "Toyota Yaris malam ini menunjukkan performa yang sangat baik, kami bangga bisa menjadi yang terbaik di kelas favorit ini,” sambung Usman Adhie Manajer Teknik dari Toyota Team Indonesia.

“Kami semua sangat bersyukur dengan keberhasilan TTI menggapai prestasi juara pada ajang kompetisi nasional slalom Test, Toyota Yaris menunjukkan kemampuan handling dan performa yang baik, sangat cocok untuk mereka yang berjiwa sportif,” Tutup Johnny Darmawan Presiden Direktur Toyota-Astra Motor.

Hasil menggembirakan ini melengkapi berbagai pencapaian cemerlang Toyota Yaris selama tahun 2009. Dengan dibekali oleh mesin 1NZ-FE yang memiliki performa tangguh dan juga irit bahan bakar. Toyota Yaris juga sarat akan teknologi unggulan seperti smart entry serta smart start yang membuatnya easy and fun to drive.

Daftar Harga Khusus Truck DYNA (Desember 2009)

Harga On The Road Line Up Dyna with Power Steering

TYPE

DKI

BOGOR

ST

191,150,000

191,150,000

FT

212,150,000

212,150,000

ET

217,500,000

217,500,000

XT

233,350,000

233,350,000

HT Std Gear

236,850,000

236,850,000

HT Hi Gear

237,350,000

237,350,000

Harga On The Road Line Up Dyna w/o Power Steering

TYPE

DKI

BOGOR

ST

185,150,000

185,150,000

FT

206,150,000

206,150,000

ET

211,500,000

211,500,000

XT

227,350,000

227,350,000

HT Std Gear

230,850,000

230,850,000

HT Hi Gear

231,350,000

231,350,000