Minggu, September 21, 2008

*TIPS AMAN & NYAMAN SAAT MUDIK LEBARAN *
A. Tips Saat Rem Blong Atau Macet
Terkadang saat kita berkendara, ada hal-hal yang tidak kita kehendaki seperti rem kendaraan kita mengalami macet atau blong. Bila hal itu terjadi akan membahayaka diri kita sendiri maupun pengendara lain.

Berikut ini adalah tips yang bisa dilakukan saat mengalami rem macet atau blong :
Turunkan kecepatan kendaraan dengan memindahkan gigi perseneling yang lebih rendah secara bertahap (5-4, 4-3, 3-2, 2-1).

Setelah kecepatan kendaraan berkurang, lakukan pengereman dengan menggunakan rem tangan.

Apabila pada bahu jalan terdapat rumput, gunakan bahu jalan yang berumput tersebut untuk membantu menghentikan kendaraan.
B. Tips Memarkir Mundur Mobil Bertransmisi Otomatik
Kasus mobil jatuh dari gedung parkir sudah beberapa kali terjadi di Jakarta dan sekitarnya, selama tahun 2007 ada tiga kejadian, sedangkan tahun 2008 ada satu kejadian. Kebanyakan mobil yang mengalami kecelakaan adalah mobil yang bertransmisi otomatis, karena itu diperlukan kehati-hatian saat memarkir mundur kendaraan jenis ini.

Berikut ini adalah tips memarkir mundur mobil bertransmisi otomatis :
Jangan menginjak pedal gas terlalu dalam, karena mobil bisa bergerak mundur sekalipun pedal gas tidak diinjak, apalagi di lahan parkir yang datar. Perlu diketahui pula, torsi untuk gigi mundur (R) lebih besar dari pada torsi gigi satu. Artinya daya dorong pada saat mundur lebih besar daripada daya dorong pada saat persneling ada pada posisi gigi satu.

Selalu letakkan satu kaki pada pedal rem dan sesekali injak rem.
Ketika memundurkan mobil, pusatkan perhatian pada kendaraan dan area parkir. Hindari mengemudi sambil melakukan kegiatan lain, misalnya menyalakan radio atau menggunakan ponsel.
C. Bagaimana Mengenali TGP?
Dengan kompetisi yang tinggi di pasaran dan nama besar Toyota, banyak produsen lain yang mencoba memalsu TGP.
Untuk itu, sebagai langkah awal mengenali TGP, Anda dapat memperhatikan hal-hal berikut:

1. Logo TGP
Penulisan Logo TGP bisa berbeda-beda tergantung implementasinya di packaging atau product. Harap diperhatikan warna merah yang digunakan oleh Toyota.

2. Kemasan Produk
Part-part TGP dikemas dalam 3 jenis kemasan yaitu :
* Kemasan Merah dengan logo TGP
* Kemasan Putih / Coklat dengan logo TGP
* Kemasan Plastik dengan logo TGP
D. Ban Aman Nyawa Selamat
Mahalnya harga ban sering menjadi faktor yang menyebabkan para pemilik kendaraan mengabaikan kondisi kelayakan ban kedaraannya. Padahal, keselamatan nyawa pengendara kendaraan seringkali terancam, dan seringkali peristiwa kecelakaan yang merenggut nyawa disebabkan karena kondisi ban kendaraan yang sudah tidak layak lagi.

Beberapa hal yang harus anda perhatikan mengenai kondisi ban :

1) Kondisi ban yang masih layak pakai sekitar 30 persen atau kedalaman alur/kembangnya minimal 2 milimeter, apabila kurang dari itu maka anda harus segera mengganti ban kendaraan anda. Karena dengan kondisi seperti itu, ban kendaraan anda sudah tidak memiliki daya cengkram atau traksi yang baik ke permukaan jalan. Apalagi disaat hujan dan kondisi jalanan licin.

2) Perhatikan dengan teliti bagian luar (pinggir) / side wall ban kendaraan anda, jika mengalami keretakan, sebaiknya ban seperti itu cepat diganti untuk menghindari kemungkinan buruk yang kelak menimpa Anda.

3) Begitu pula jika terjadi ban yang mulai sering bocor dan sering ditambal maka lama-lama ban bentuknya akan berubah dan menjadi benjol, sehingga ban menjadi tidak balance lagi dan tidak layak lagi untuk digunakan karena mudah pecah.

Anda tentu tidak mau menggadaikan nyawa hanya seharga ban bukan?
E. Kabin Bersih Nyaman dan Wangi
Kabin bersih dan wangi pasti akan membuat nyaman bagi pengendara kendaraan. Untuk itu, perawatan mutlak dibutuhkan agar kabin kendaraan kita semakin nyaman. Membawa kendaraan kesayangan ke salon mobil merupakan salah satu cara praktis untuk membuat kendaraan kita menjadi bersih dan kinclong. Tetapi hal ini akan membuat kita untuk merogoh kocek yang lumayan besar. Dan sebenarnya kita bisa melakukannya sendiri, yang terpenting harus teliti dan meluangkan waktu agar kendaraan kita tetap bersih nyaman dan wangi.

Pertama, siapkan dulu peralatan yang dibutuhkan seperti :
* pembersih jok, dashboard, plafon.
* Kain lap berbahan lembut.
* Sikat kecil / sikat gigi.
* Vacum Cleaner (Penyedot Debu).

Bagian yang pertama kali dibersihkan ketika membersihkan bagian interior ialah plafon, karena akan mengotori bagian di bawahnya. Gunakan vacum cleaner untuk menyedot debu yang menempel. Setelah itu bersihkan noda yang membekas dengan menggunakan pembersih yang berspek all purpose, lalu sikat dengan merata, dan terakhir bersihkan dengan lap bersih. Setelah itu, bersihkan dashboard dengan menggunakan cairan pembersih khusus dan jangan gunakan semir ban, karena akan membuat dashboard anda menjadi silau dan berminyak. Pada bidang yang sempit seperti kisi-kisi AC, gunakanlah sikat gigi untuk membersihkan kotoran yang menempel.

Sedangkan untuk membersihkan jok maupun panel pintu yang telah dilapisi kulit, gunakan cairan pembersih khusus kulit. Tuangkan secara merata ke seluruh permukaan dengan merata, lalu sikat dengan menggunakan sikat lembut dan merata ke seluruh sela-sela. Setelah itu bersihkan dengan kain lap lembut yang bersih. Dan untuk jok standar ataupun berbahan beludru, gunakan pembersih interior yang berspesifikasi all purpose.

Dan jangan lupakan untuk membersihkan bagian dasar kabin, gunakan vacum cleaner untuk membersihkan berbagai kotoran.

Meskipun pasar light truck dan SUV di USA sedikit membaik sepanjang Agustus, tapi masih jauh di bawah posisi periode yang sama tahun lalu. Karena itu, Toyota terus mengkaji setiap perkembangan dengan hati-hati.

Termasuk rencana produksi RAV4 di pabrik baru di Woodstock, Ontario pada November tahun ini. Untuk tahap awal pabrik itu akan berproduksi dengan satu shift. Padahal kapasitas pabrik ini bisa mencapai 150.000 unit pertahun dengan dua shift.

“Kondisi pasar otomotif di Amerika Utara yang lemah, mengharuskan kami mengevaluasi situasi terus menerus,” kata Ray Tanguay, president of Toyota Motor Manufacturing Canada. “RAV punya posisi bagus di pasar SUV dan shift kedua akan dimulai bila kondisinya memungkinkan.”

Pabrik di Ontario itu akan mulai beroperasi November dengan 1.200 pekerja, kata jurubicara Toyota kepada Reuters, Senin (8/9). Total tenaga kerja yang dibutukan mencapai 2.000 orang jika beroperasi dengan dua shift.

Bulan lalu, Toyota mengurangi prakiraan penjualan di Amerika Utara sebanyak 300.000 unit menjadi 2,7 juta unit. Faktor utamanya adalah melemahnya permintaan terhadap light truck.

2009 Toyota RAV4 mendapat mesin baru 2.5 liter yang lebih bertenaga di bandingkan mesin lama berkapasitas 2.4 liter. Mesin lainnya adalah V6. RAV4 mendapat serangkaian perubahan yang membuat tampilannya lebih menarik.

Mesin 2.5 liter dirancang agar memiliki rugi gesekan rendah untuk mengoptimalkan kinerja dan efisiensi bahan bakar. Mesin ini memproduksi 179 hp/6000 rpm dan torsi 172 lb.ft. Mesin ini dilengkapi teknologi dual VVT-I yang mengontrol waktu bukaan katup intake dan exhaust. Mesin ini dipasangkan dengan transmisi matik 4-speed baru yang dikontrol secara elektronik. Lebih ringan, lebih ringkas, lebih efisien sekaligus lebih responsif dibandingkan transmisi 4AT lama.

Mesin 3.5 liter memproduksi 269 hp/6200 rpm dan torsi 246 lb.ft/4700 rpm. Mesin ini juga dilengkapi dual VVT-i untuk memaksimalkan kinerja dan efisiensi sekaligus memangkas emisi.
Sumber: Toyota-Astra Motor